Tokoh Masyarakat dan Warga Desa Cipayung Bantah Hoaks Perusakan Ponpes Riyadus Solihin di Serang

banner 468x60

Serang – Tokoh masyarakat di Desa Cipayung, Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang keberatan soal narasi Pondok Pesantren (Ponpes) Riyadus Solihin dirusak polisi saat menangkap pelaku pembakaran kandang ayam. Warga dan tokoh masyarakat menepis kabar bohong (hoax) perusakan ponpes tersebut.

“Nggak ada kerusakan, bahkan insyaallah yang beredar di sosmed itu hoaks,” kata tokoh masyarakat setempat, Daud Hadoroqi, saat ditemui di Ponpes Riyadus Solihin, Rabu (12/2/2025).

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Daud berbagi informasi sambil duduk-duduk di teras Ponpes Riyadus Solihin. detikcom juga dipersilakan melihat kondisi setiap kamar Ponpes Riyadus Solihin.

Ponpes ini menggunakan dinding dari anyaman batang bambu dan alasnya menggunakan papan kayu.

“Intinya mah keadaan pondok ini dalam keadaan utuh,” ujar Daud.

Daud mengatakan tidak ingin ada warga terpancing dengan informasi bohong soal dirusaknya pondok pesantren tradisional di Padarincang itu. Menurutnya, warga Padarincang ingin hidup normal dan tidak ada polemik.

“Biar kami masyarakat di sini nyenyak tidur, ngobrol sama keluarga, mohon keadaan ini dikembalikan seperti biasa, kondusif aman tidak ada suatu apapun,” paparnya.

Ketua RT setempat, Sahri, juga menepis kabar penyerangan dan perusakan Ponpes Riyadus Solihin. Ia sudah berbicara dengan Ustaz Saepi selaku pemilik pesantren.

“Kayaknya itu mah hoaks, aman-aman aja nggak ada, yang punya kobongnya (cerita), nggak ada kerusakan,” kata Sahri.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *